Apa yang bisa kami bantu?

A. Pendahuluan

Menghapus pesan-pesan lama pada email account anda di cPanel, terkadang pesan email yang sudah lama dapat menumpuk dan menyebabkan disk menjadi full 

 

Pada artikel ini anda dapat menghapus sesuai dengan beberapa filter sesuai kebutuhan anda pada Email Disk Usage terdapat pilihan sebagai berikut ini :

  • 1 year old or more (1 tahun atau lebih)
  • 30 MB in size or more (Berukuran 30 MB atau lebih)
  • Previously viewed (Dilihat sebelumnya)
  • All messages (Semua Pesan)
  • Custom query (Dapat lebih spesific untuk query nya dan dapat mengacu pada link berikut ini https://wiki2.dovecot.org/Tools/Doveadm/SearchQuery )

B. Langkah-langkah

Langkah menghapus email dari Email Disk Usage:

  • Buka dashboard cPanel anda >> klik Email Disk Usage.

 

  • Pada halaman Email Disk Usage anda dapat memilih Account email spesific atau untuk seluruh account.

 

  • Anda dapat klik Manage >> Klik Message To Delete >> pilih filter aturan pengahapusan sesuai kebutuhan >> Klik Delete Permanently.

 

Note: untuk file yang sudah di hapus tidak dapat di restore kembali apabila tidak memiliki backup

C. Kesimpulan

Anda dapat mengelola dan menghapus email lama dalam akun cPanel Anda. Hal ini membantu menjaga penyimpanan yang bersih dan terorganisir serta menghindari berbagai masalah terkait kapasitas penyimpanan.

 

Semoga artikel ini dapat membantu Anda. Temukan bantuan lainnya melalui Knowledge Base Biznet Gio. Jika Anda masih memiliki kendala silahkan hubungi support@biznetgio.com atau (021) 5714567.